See Why We're Different

Data Fundamental Minggu ini : 29 Maret - 02 April / 2010

29/03/2010 11:15

Minggu ini banyak peristiwa-peristiwa penting di berbagai negara: Indeks Tankan Jepang,GDP  Kanada dan Inggris serta data pengangguran dari Eropa dan terpenting data Amerika Serikat – Non-Farm Payrolls. Seperti biasa data Non-farm payrolls diterbitkan pada Jumat pertama setiap bulan, bedanya kali ini hari Jumat ini adalah Jumat Agung, dimana sebagian besar negara libur dan pasar tutup. Apa yang akan terjadi di pasar? Akankah  Dolar akan terus melanjutkan penguatan minggu ini?

Berikut adalah data-data yg diharapkan dapat menggerakan pasar minggu ini.

1.       Final Pendapatan Domestik Bruto (GDP) Final Inggris, Hari Selasa jam 15:30 WIB. Menurut rilis data GDP yg pertama dan kedua lalu,Inggris berhasil keluar dari resesi pada kuartal keempat tahun 2009, sebagian disebabkan karena revisi ke bawah data kuartal ke tiga. Rilis kedua menunjukkan tingkat pertumbuhan 0,3%, dan ini mungkin akan dikonfirmasi sekarang. Setiap ada revisi akan menggoyang Poundsterling.

      ===================================================================================================================

      Update data :  Actual = 0.4% - lebih baik dari perkiraan. Inggris terbukti telah melewati masa resesi di kuartal keempat melampaui perkiraan sebelumnya, ini merupakan dukungan buat Perdana Menteri Brown seminggu menjelang pemilihan umum. Tentu saja positif mengangkat GBP lebih tinggi disamping memang tidak adanya data signifikan buat mata uang lain. GBP naik menembus 100 poin lebih tinggi dari hari sebelumnya ke titik tertinggi 1.5126.

      ===================================================================================================================

2.       Keyakinan Konsumen Amerika, Hari Selasa pukul 21:00 WIB. Survey diadakan pada 5.000 rumah tangga terhadap kondisi ekonomi. Bulan lalu melihat penurunan drastis dari 56,5 menjadi 46 poin, angka terendah sejak April 2009. Kali ini diharapkan pulih ke angka 50,3.

     ====================================================================================================================

      Update : Actual : 52.5 lebih baik dari perkiraan 50.3, setelah sebelumnya terpuruk 46.4 bulan lalu. Meski data lebih baik dari perkiraan tetap tidak dapat mengangkat dollar terutama terhadap GBP yang sepanjang hari menjadi major movers. Market masih akan melihat data pengangguran ADP Rabu dan Non-Farm di hari Jumat nanti

     =====================================================================================================================

3.       Tingkat Pengangguran Eropa, Hari Rabu 14:55 WIB. Tingkat pengangguran Eropa adalah beban besar untuk pembuat kebijakan, meskipun saat ini dibayangi oleh masalah utang di Yunani dan Portugal. Penurunan sebelumnya ke 9,9% memberikan psikologis positif setelah mencapai 10%. Kenaikan kembali ke dua digit - 10% perkiraan kali ini, kembali seperti yang sebelumnya akan melemahkan Euro.      ====================================================================================================================

      Update : Data resmi tingkat pengangguran di Eropa turun 8.5% di bulan Maret. Sementara jumlah pengangguran tercatat 3.568 turun 75,000 dari bulan lalu. =====================================================================================================================

4.       KOF Barometer Ekonomi Swiss, Hari Rabu di 14:30 WIB. Indikator penting Swiss ini telah meningkat dalam beberapa bulan terakhir, bulan lalu melebihi ekspektasi mencapai 1,87 poin. Tampaknya bahwa Bank Nasional Swiss menyerah untuk intervensi dan membiarkan EUR / CHF jatuh. Indikator ini akan memberikan mendorong lain ke Swissy. Kali Ini diharapkan naik menjadi1,91 poin.

       ====================================================================================================================

      Update : Actual = 1.93 sedikit lebih baik dari perkiraan 1.91 sedangkan data sebelumnya direvisi dari 1.87 menjadi 1.90. Ekonomi Swiss semakin menguat dengan membaiknya sektor perbankan dan sekto manufaktur.

=====================================================================================================================

5.       Data pengangguran ADP American,Hari Rabu pada pukul 19:15 WIB. Indikator ini mampu mengguncang pasar,akan  tetapi jauh dari refleksi data hari Jumat Non-Farm payrolls. Bahkan dalam beberapa bulan terakhir, kejutan yang positif dalam indikator ini berarti sebuah kekecewaan di NFP, dan sebaliknya. Laporan terakhir 20.000 orang kehilangan pekerjaan. Dan sekarang, diperkirakan terjadi kenaikan 41.000 pekerjaan.

  ====================================================================================================================

      Update : Actual = -23,000 jauh dibawah perkiraan +40.000 . ADP secara mengejutkan melaporkan berkurangnya 23.000 lapangan kerja, sedangkan perkiraan sebelumnya adala penambahan 40.000 lapangan kerja.

=====================================================================================================================

6.        Indeks Manufaktur Tankan Jepang, Hari Kamis pukul 06:50 WIB. Ini adalah salah satu indikator Jepang yang paling penting, dirilis hanya sekali per kuartal. Sekitar 1.200 produsen yang disurvei oleh Bank of Japan. Data terakhir masih negatif -24, artinya kondisi memburuk, tapi yang terbaik sejak akhir 2008. Perbaikan masih akan berlanjut dengan diperkirakan -14 kali ini.

  ====================================================================================================================

Update : Actual = -14 sesuai dengan forecast.

=====================================================================================================================

7.       Klaim Pengangguran Amerika, Ditampilkan pada hari Kamis pukul 19.30 WIB. Klaim pengangguran telah menurun dalam beberapa pekan terakhir, turun dari 496K ke 442K. Indikator mingguan ini telah terbukti menjadi indikator yang baik bagi Non-Farm payrolls. Penurunan klaim lanjutan akan membangkitkan harapan untuk data utama di esok hari. Perkiraan kali ini  tetap hampir tidak berubah.

  ====================================================================================================================

      Update : Actual = 1.93 lebih baik dari perkiraan.  Data resmi tingkat pengangguran di Eropa turun 8.5% di bulan Maret. Sementara jumlah pengangguran tercatat 3.568 turun 75,000 dari bulan lalu. =====================================================================================================================

8.       Data ISM Manufacturing  Amerika,Hari Kamis pukul 21:00 WIB. Manajer pembelian di sektor manufaktur telah optimis di masa 7 bulan terakhir, dengan skor di atas 50. Setelah mencapai puncak tertinggi 58,4 poin, skor jatuh ke 56,5 poin bulan lalu. Kenaikan kecil 57,2 diharapkan kali ini.

  ====================================================================================================================

      Update : Actual = 1.93 lebih baik dari perkiraan.  Data resmi tingkat pengangguran di Eropa turun 8.5% di bulan Maret. Sementara jumlah pengangguran tercatat 3.568 turun 75,000 dari bulan lalu. =====================================================================================================================

9.       Non-Farm Payrolls American, Hari Jumat pukul 19.30 WIB. Data paling berpengaruh terhadap mata uang dunia kali ini agak khusus - dipublikasikan pada Jumat Agung – Paskah dimana bank-bank di Eropa, Kanada, Australia dan Selandia Baru akan tutup. Likuiditas akan menjadi sangat rendah. Biro Statistik Tenaga Kerja akan tetap menerbitkan indikator penting ini. Sejumlah 36.000 lapangan pekerjaan hilang bulan lalu. Semantara diharapkan tersedia 187.000 lapangan kerja baru untuk bulan ini. . Tingkat pengangguran tetap tidak berubah pada 9,7% dan diperkirakan akan tetap tidak berubah saat ini juga. Tidak ada indikator lain yang dirilis pada hari ini.

 

Contact

United Asia Futures

research@united-asia.com

Plaza Bapindo, Citibank Tower, 14th Floor
Jl. Jend. Sudirman Kav. 54-55
Jakarta 12190 - Indonesia

+6221-5267190
+6221-5267191 (fax)

Search site

Trading System

PT. United Asia Futures telah mengembangkan system trading yang sangat membantu investor ataupun trader untuk bertansaksi.

Trading System adalah sejumlah aturan atau paramater yang memberikan signal entry pada perdagangan saham atau komoditi.
 

Silahkan klik link dibawah ini untuk contoh Trading System kami

 UTS Scalper.pdf (264,3 kB)

research@united-asia.com

Make a free website Webnode